PT Agung Podomoro Land

Mengenal PT Agung Podomoro Land Tbk, Developer Podomoro Park

Podomoro Park Bandung merupakan sebuah kawasan terpadu dengan area pengembangan seluas 130 hektare. Mengusung konsep world class home resort hunian ini tampil natural selaras dengan alam sekitarnya.

Di balik kawasan terpadu ini, ada developer ternama PT Agung Podomoro Land Tbk. Perusahaan mempersembahkan Podomoro Park Bandung lewat anak perusahaannya, PT Pesona Mitra Kembar Mas.

Hunian di Podomoro Park Bandung tak perlu diragukan, karena lahir dari salah satu perusahaan pengembang terbesar di tanah air. Sudah pasti, PT Agung Podomoro Land Tbk menjaga kualitas setiap produknya.

Lokasi kawasan terpadu ini pun sangat strategis, yaitu di Jalan Bojongsoang Raya, Lengkong, Bojongsoang, Bandung. Alamatnya hanya 7 menit dari Exit Tol Buah Batu dan 30 menit dari Bandara Internasional Husein Sastranegara.

Suasana khas daerah pegunungan Bandung Raya menyelimuti perumahan elit di Bandung ini. Lingkungannya terasa sejuk dan teduh berkat pepohonan yang rindang, lalu ada danau alami seluas 1 kilometer persegi terhampar luas di depan mata.

Suksesnya PT Agung Podomoro Land Tbk mengembangkan Podomoro Park Bandung tak lepas dari pengalaman dan sepak terjang di dunia properti selama puluhan tahun. Oleh karena itu, kita akan mengulas sedikit tentang perusahaan ini.

Sejarah Singkat Perusahaan

Sejarah Perusahaan

Agung Podomoro Group atau disebut juga APG didirikan pada 1969 oleh Anton Haliman. Proyek pertamanya adalah sebuah kompleks perumahan yang berlokasi di Simprug, Jakarta Selatan.

Perusahaan selesai membangun proyek tersebut pada 1973. Kemudian, mengembangkan proyek kedua di Sunter, Jakarta Utara dengan luas area pengembangan 500 hektare, sehingga wilayah ini menjadi kawasan premium.

APG bukan hanya mengembangkan perumahan dengan fasilitas lengkap (sekolah, tempat rekreasi, sarana ibadah, rumah sakit dan area komersial). Selain itu, perusahaan real estate ini melebarkan sayap dan bergerak di bidang pergudangan dan industri.

Pada 1986 kepemimpinan perusahaan diserahkan oleh Anton Haliman kepada Trihatma Kusuma Haliman. Perusahaan pun semakin menanjak dan membuat terobosan dengan mengembangkan hunian vertikal.

Gagasan itu diterima dengan baik oleh masyarakat, mengingat lahan permukiman di Jakarta semakin terbatas. Developer pun menjadi trend-setter yang membuat hunian vertikal populer.

APG mendirikan PT Tiara Metropolitan Jaya pada 30 Juli 2004, lalu pada 2010 barulah APG berubah nama menjadi  PT Agung Podomoro Land Tbk usai melakukan restrukturisasi perusahaan.

Restrukturisasi tersebut memindahkan empat anak perusahaan Agung Podomoro Group (APG) yaitu PT Arah Sejahtera Abadi, PT Brilliant Sakti Persada, PT Intersatria Budi Karya Pratama dan PT Kencana Unggul Sukses, serta dua perusahaan asosiasi APG lainnya.

PT Agung Podomoro Land Tbk mencatatkan sahamnya di Bursa Efek Indonesia (BEI) pada 2010 lalu. Dan sampai akhir 2020, perusahaan ternama ini sudah punya puluhan anak perusahaan yang bergerak di berbagai bidang.

Portofolio perusahaan meliputi beberapa properti ikonik di Indonesia termasuk superblok, properti komersial (ritel atau perdagangan), gedung perkantoran, apartemen, kompleks perumahan, hotel dan lain sebagainya.

Visi dan Misi PT Agung Podomoro Land Tbk

Visi dan Misi PT Agung Podomoro Land Tbk

Sebagai perusahaan developer ternama di Indonesia, PT Agung Podomoro Land Tbk mempunyai visi dan misi besar. Pembangunan setiap proyek, termasuk perumahan di Bandung Podomoro Park, pasti berangkat dari visi dan misi berikut.

Visi

Terus bertumbuh menjadi pengembang terpadu dalam bisnis properti dan berkomitmen penuh untuk memberikan nilai yang optimal bagi pelanggan, rekan usaha, pemegang saham dan masyarakat.

Misi

  • Memenuhi kebutuhan masyarakat akan perumahan dan area komersial yang berkualitas.
  • Mengoptimalkan pengembalian investasi dari rekan usaha dan pemegang saham.
  • Menjadi perusahaan pengembang yang mampu memberikan nilai lebih bagi para karyawan.
  • Berperan aktif untuk mendukung program pemerintah dalam rangka mendorong pembangunan perkotaan dan dalam meningkatkan indeks pengembangan manusia.

Penghargaan untuk Proyek Perusahaan

Penghargaan untuk Proyek Perusahaan

Podomoro Park Bandung bukan satu-satunya jejak yang ditinggalkan oleh PT Agung Podomoro Land Tbk atas kisah suksesnya. Selain itu, portofolio perusahaan tersebar di berbagai penjuru tanah air dan meliputi berbagai jenis properti.

Rekam jejak PT Agung Podomoro Land Tbk juga diterima dengan sangat baik oleh masyarakat tanah air. Tak mengherankan apabila perusahaan ini berhasil meraih sederet penghargaan, dan yang terbaru di antaranya sebagai berikut.

Penghargaan 2019

  • Property and Bank Awards 2019, kategori The Most Prospective Superblock Project in New Capital City untuk Borneo Bay City.

Penghargaan 2018

  • Fiabci World Prix of Excellence Award, kategori Master Plan;
  • Infobank Award kategori 100 Fastest Growing Companies;
  • Indonesia Wow Brand kategori Residential Property Developer;
  • BTN Property Awards, kategori Mitra Pengembang Properti Nasional;
  • Indonesia Most Admired Company, kategori Properti;
  • Indonesia Very Good Public Companies Award, kategori Properti, Real Estate dan Konstruksi Bangunan; dan
  • IICD Award, kategori Top 50 Capitalization Public Listed Company.

Banyaknya penghargaan yang berhasil diraih oleh PT Agung Podomoro Land Tbk membuktikan setiap proyek developer layak dipertimbangkan. Ya, termasuk perumahan dekat Telkom University, Podomoro Park Bandung.

Related Post

Perumahan di Bandung

Podomoro Park, Rekomendasi Perumahan di Bandung dengan Fasum Lengkap

Perumahan Elit di Bandung

Perumahan Elit di Bandung untuk Kaum Urban, Podomoro Park

Perumahan Dekat Telkom University

Perumahan Dekat Telkom University, Podomoro Park Bandung